Kecantikan

Para Perempuan Cantik Kumpulkan Limbah Kosmetik demi Bumi

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 08 Agustus 2022
Para Perempuan Cantik Kumpulkan Limbah Kosmetik demi Bumi

Mengumpulkan limbah barang kosmetik demi merawat lingkungan. (Foto: Unsplash/Amy Shamblen)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PAMERAN kecantikan terbesar se-Asia Tenggara, Jakarta X Beauty 2022 sukses digelar akhir bulan lalu di Jakarta Convention Center. Acara ini mengajak pengunjung untuk merawat Bumi dengan mengumpulkan sampah kosmetik.

Kampanye tersebut diserukan oleh e-commerce Blibli selaku official partner, yang bertajuk Blibli Cinta Bumi. Lewat acara tersebut, berhasil dikumpulkan 23.253 kemasan produk kecantikan dan 4.895 kardus kemasan lewat lima drop box yang tersebar di berbagai sudut area pameran. Angkah sampah komestik yang berhasil dikumpulkan pun naik 65 persen dari festival kecantikan yang sama di Maret lalu.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada para beauty enthusiast yang turut berpartisipasi untuk menjaga Bumi lewat mengumpulkan sampah kosmetik di Jakarta X Beauty. Kami percaya dengan konsisten melakukan gerakan lebih peduli terhadap lingkungan ini maka akan semakin banyak pelanggan, partner kami, serta masyarakat yang tergerak untuk mendukung dan menerapkan gaya hidup yang eco-conscious," kata Vice President Public Relations Blibli, Yolanda Nainggolan, dalam siaran pers yang diterima Merahputih.com, Jumat (5/8).

Baca juga:

6,3 Ton Sampah dari Festival Musik Java Jazz 2022

Jakarta X Beauty 2022 Ajak Pengunjung Merawat Bumi
Daur ulang sampah kosmetik ini akan diolah kembai menjadi barang baru. (Foto: Unsplash/Sigmund)

Daur ulang sampah, khususnya kardus dan plastik, sudah menjadi fokus utama dari program ini sejak tahun 2020. Menurut pihaknya, Laporan Bank Dunia pada 2021 menunjukkan, Indonesia menghasilkan sekitar 7,8 juta ton sampah plastik tiap tahunnya.

Yolanda mengatakan, daur ulang sampah kosmetik ini akan diolah kembai menjadi barang baru melalui pemberdayaan komunitas perempuan, difabel, dan pengungsi. Kampanye ini juga konsisten dalam menginspirasi pelanggan dan masyarakat Indonesia untuk hidup eco-conscious dengan menyediakan collection boxes yang tersebar di berbagai wilayah Jabodetabek. Kardus bekas kemasan selanjutnya akan diolah kembali sebagai pengganti bubble wrap.

Baca juga:

Yuk, Tukar Barang Bekas Kosmetik untuk Rawat Bumi

Jakarta X Beauty 2022 Ajak Pengunjung Merawat Bumi
Antusiasme pengunjung JxB dalam mengumpulkan beauty empties di Collection Box. (Foto: Blibli)

"Kami akan terus mengedukasi dan mengajak para pelanggan dan para pemangku kepentingan lainnya untuk berkontribusi aktif dalam upaya pelestarian lingkungan, sekaligus menghadirkan pengalaman belanja online yang lebih ramah lingkungan," lanjut Yolanda.

Dalam pameran tersebut, menghadirkan lebih dari 200 merek kecantikan dan kurang lebih 70 persen di antaranya merupakan brand lokal. Dengan adanya pameran ini bisa dilihat bahwa industri kecantikan di Indonesia mengalami kemajuan dari segi penjualan atau rilisnya produk baru meski dilanda pandemi. (and)

Baca juga:

Rayakan Harbolnas, Jangan Lupa Ikut Rawat Lingkungan

#Kecantikan #Teknologi
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fun
Teaser OPPO Reno 15 Series Sudah Dirilis! Bawa Kamera Beresolusi Tinggi
Teaser OPPO Reno 15 series kini sudah dirilis. HP tersebut akan membawa kamera beresolusi tinggi.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Teaser OPPO Reno 15 Series Sudah Dirilis! Bawa Kamera Beresolusi Tinggi
Fun
Samsung Galaxy S26 Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5, tapi Masih Andalkan Exynos 2600
Samsung Galaxy S26 akan menggunakan Snapdragon 8 Elite Gen 5. Namun, mereka juga mengandalkan Exynos 2600.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Samsung Galaxy S26 Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5, tapi Masih Andalkan Exynos 2600
Fun
Desain iPhone Air 2 Bocor! Pakai Kamera Ganda dan Diperkirakan Rilis 2026
Desain iPhone Air 2 kini sudah bocor. HP tersebut akan menggunakan kamera ganda dan diperkirakan rilis 2026.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Desain iPhone Air 2 Bocor! Pakai Kamera Ganda dan Diperkirakan Rilis 2026
Fun
OPPO Reno 15 Series Rilis 17 November 2025, Bawa 3 Kamera Samsung HP5 200MP!
OPPO Reno 15 series akan meluncur 17 November 2025 di Tiongkok. HP ini membawa tiga kamera Samsung HP5 200MP.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
OPPO Reno 15 Series Rilis 17 November 2025, Bawa 3 Kamera Samsung HP5 200MP!
Fun
Samsung Galaxy S26 Ultra Bikin Kecewa! Cuma Tambah Lensa Telefoto 3x
Samsung Galaxy S26 Ultra membuat penggemarnya kecewa. Sebab, tidak ada perubahan di kameranya. Namun, Samsung hanya membawa lensa telefoto 3x.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Samsung Galaxy S26 Ultra Bikin Kecewa! Cuma Tambah Lensa Telefoto 3x
Fun
OPPO Find X9 Series Resmi Rilis di Indonesia, Berikut Spesifikasi dan Harganya!
OPPO Find X9 Series resmi rilis di Indonesia. Spesifikasi lengkap dan harganya akan dijelaskan di sini.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
OPPO Find X9 Series Resmi Rilis di Indonesia, Berikut Spesifikasi dan Harganya!
Fun
Xiaomi 17 Ultra Raih Sertifikasi 3C, Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5
Xiaomi 17 Ultra sudah meraih sertifikasi 3C di Tiongkok. HP ini memiliki empat kamera, yang menjadi sorotan banyak orang.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Xiaomi 17 Ultra Raih Sertifikasi 3C, Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5
Fun
Vivo X300 Ultra Jadi HP Pertama yang Pakai Kamera Ganda 200MP, ini Spesifikasi Lengkapnya
Vivo X300 Ultra akan jadi HP pertama yang pakai kamera ganda 200MP. Kabarnya, HP ini bakal rilis pada kuartal kedua 2026.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Vivo X300 Ultra Jadi HP Pertama yang Pakai Kamera Ganda 200MP, ini Spesifikasi Lengkapnya
Fun
Bocoran OPPO Reno 15 Pro: Dibekali Baterai 6.300mAh dan Kamera 200MP
Bocoran OPPO Reno 15 Pro kini mulai terungkap. HP tersebut akan dibekali baterai 6.300mAh dan kamera 200MP.
Soffi Amira - Selasa, 04 November 2025
Bocoran OPPO Reno 15 Pro: Dibekali Baterai 6.300mAh dan Kamera 200MP
Fun
OPPO Reno 15 Muncul di Geekbench, Spesifikasinya Kini Mulai Terungkap!
OPPO Reno 15 kini sudah muncul di Geekbench. Spesifikasinya bahkan mulai terungkap.
Soffi Amira - Selasa, 04 November 2025
OPPO Reno 15 Muncul di Geekbench, Spesifikasinya Kini Mulai Terungkap!
Bagikan