‘Minari’ Dipilih Gabung AMPAS

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 05 Juli 2021
‘Minari’ Dipilih Gabung AMPAS

Para bintang dan tim produksi dipilih langsung menjadi bagian dalam Academy Awards. (Foto: Deadline)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BEBERAPA bintang dan tim produksi yang terlibat dalam pembuatan film Minari diundang menjadi bagian dari Academy Award. Salah satu bintangnya ialah Youn Yuh-jung yang membawa pulang Piala Oscar 2021 untuk kategori best supporting role.

Dikutip Soompi, momen itu menjadi sejarah karena akhirnya ada aktor Korea yang berjaya di perhelatan kelas internasional di tingkat Oscar. Academy of Motion Pictures Arts and Sciences (AMPAS) sebagai organisasi yang menghelat Academy Awards mengumumkan ada 395 aktor hingga eksekutif baru yang bergabung menjadi anggota mereka.

Bintang Minari lainnya yang ikut bergabung ialah Steven Yeun, Han Ye-ri, juga sutradara Lee Isaac Chung. Untuk kru produksi selain sutradara, ada juga produser Christina Oh, penyunting Harry Yoon, dan sang komposer Emile Mosseri yang bergabung dalam organisasi itu.

Baca juga:

Kata Youn Yuh-jung Soal Perannya di ‘Minari’

‘Minari’ Dipilih Menjadi Bagian Academy Award
Lee Isaac Chung. (Foto: The Hollywood Reporter)

Bagi yang sudah menjadi anggota Academy, mereka memiliki kesempatan untuk ikut berpartisipasi menggunakan suara mereka di Academy Awards tahun depan.


Minari masuk kategori best motion pictures-foreign language pada acara Golden Globe Awards 2021. Film itu baru saja ditayangkan kembali pada 12 Februari 2021 di bioskop Amerika Serikat, bertepatan pada tahun baru Korea.

Sutradara Minari, Lee Isaac Hung mengatakan jalan cerita film ini memiliki sentuhan dramatis dari sebuah keluarga imigran. Tidak hanya menceritakan perjuangan keluarga imigran di AS, Minari, menurut Hung, juga memperlihatkan budaya Korea.

"Di dalamnya terdapat banyak orang yang melakukan banyak hal berbeda, berbagai lapisan masyarakat, dan dengan cara itu sangat berbeda dari film Parasite," ujar Lee Isaac Chung dikutip Reuters.

Baca juga:

Sukses Di Hollywood, Seperti Apa Cerita Film 'Minari'

Semua kisah yang ada dalam jalan cerita film tersebut didasarkan pada kehidupan Chung sebagai seorang bocah lelaki yang tumbuh di Arkansas. Keberadaan Chung sebagai bocah imigran ternyata tidak mendapat sikap rasialisme di wilayahnya tersebut.

Bagi siapa pun yang menonton pasti mudah menerima pesan yang ingin disampaikan film tersebut. Pesan moral yang sarat nilai kemanusiaan membuat Minari dapat diterima secara luas di Amerika Serikat. (and)

Baca juga:

Aktris Youn Yuh-jung Ingin Berakting Sampai Akhir Hayat

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
ShowBiz
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Willem Dafoe kembali lewat film misteri–thriller 'The Man in My Basement', tayang di Disney+ November ini. Simak detail pemain dan jalan ceritanya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
ShowBiz
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Soraya Intercine Films resmi adaptasi komik klasik 'Labah-Labah Merah' karya Kus Bram menjadi film layar lebar. Simak teaser dan detail proyeknya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Bagikan