Musik

Ogah Masuk Club 27, Miley Cyrus Berusaha Sober

annehsannehs - Senin, 14 Desember 2020
Ogah Masuk Club 27, Miley Cyrus Berusaha Sober

Miley Cyrus di LA pada 10 November 2020. (Foto Rollingstone)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KETIKA mendengarkan album Plastic Hearts pertama kali, kamu akan langsung merasakan getaran rock & roll yang dihantarkan lewat tarikan suara indah dari Miley Cyrus. Telah menjadi selebritas A-List hampir setengah hidupnya, Miley Cyrus bisa dikatakan telah mencoba berbagai genre musik mulai dari pop, ballad, country pop, hip-hop, psychedelic, sampai rock.

Kita pun telah menyaksikan berbagai fase yang dialami sang pemeran Hannah Montana, termasuk ketika ia dianggap 'gila' dengan twerking dan pilihan busananya yang 'dianggap vulgar'.

View this post on Instagram

A post shared by Miley Cyrus (@mileycyrus)

'I'm everything they said I would be', sepenggal lirik dari Angels Like You seolah menjadi jawaban Cyrus terhadap label 'orang gila' yang diberikan kepadanya oleh seluruh dunia.

BACA JUGA:

Alasan Sesungguhnya 4 Selebritas Terkenal ini Meninggalkan Disney

"Aku rasa aku selalu mendapatkan respect, namun c-word, "crazy", sangat sering dilabelkan kepadaku. Itu disebabkan karena aku memang gila, memang, dan pada beberapa titik, aku dingin dan tidak bisa tenang," ungkap Miley Cyrus kepada Rollingstone pada wawancara awal Desember lalu.

Baginya, itulah makna dari lirik lagu Angels Like You. "Akulah stereotype-nya. I'm what you thought i'd be, i'm everything they said i would be," tambahnya. Cyrus mengaku merasa bersalah dan malu dengan lagu itu. Namun setelah mendengarkannya lagi, itu merupakan bentuk permohonan maaf.

Dalam Angels Like You, terdapat lirik “It’s not your fault I ruin everything, and it’s not your fault that I can’t be what you need". Bagi Cyrus, itu merupakan penjelasan bahwa ia adalah pribadi yang independen. "Kurasa, insting bertahan hidupku ini membuatku terasa egois," ungkapnya.

BACA JUGA:

Mengenang Djaduk Ferianto di Jazz Gunung Bromo 2020

'Kegilaan' Miley Cyrus tidak hanya terpampang dari aksinya di atas panggung kala itu, namun juga terpampang dari kebiasaannya mengonsumsi berbagai jenis narkoba dan alkohol. Midnight Sky, single dari album terbarunya, menjadi lagu yang memvalidasi segala era dalam kehidupan Miley Cyrus.

View this post on Instagram

A post shared by Miley Cyrus (@mileycyrus)

"(...) Sesungguhnya, salah satu alasan aku tetap sober adalah saat aku baru berulangtahun ke 26, dan aku mengatakan, “I got to pull my shit together before I’m 27, because 27 is the time you cross over that threshold into living or dying a legend.”" jelasnya kepada Rollingstone.

(Terjemahan: "Aku harus membereskan semuanya sebelum aku 27 tahun, karena usia 27 adalah ketika kamu melewati ambang untuk hidup atau mati sebagai seorang legendaris".)

Miley Cyrus. (Foto Rolling Stone)
Miley Cyrus. (Foto Rolling Stone)

Cyrus dengan jelas mengatakan bahwa ia tidak ingin bergabung pada 27 Club. 27 Club yang direferensikan oleh Miley Cyrus merujuk kepada mitos dimana musisi, artis, dan aktor terkenal yang sangat sukses dan legendaris akan meninggal pada usia ke-27. Musisi tersebut antara lain adalah Jimi Hendrix, Janis Joplin, Jim Morrison, dan Kurt Cobain. (SHN)

BACA JUGA:

Rapper dan Penyanyi JUICE WRLD Meninggal Di Usia Ke-21

#Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

annehs

Berita Terkait

ShowBiz
Lirik Lagu 'AEAO' dari Dynamic Duo, Kembali Curi Perhatian hingga Viral di TikTok
Lirik lagu AEAO dari Dynamic Duo kembali mencuri perhatian. Lagu ini viral di TikTok hingga menjadi latar video.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
Lirik Lagu 'AEAO' dari Dynamic Duo, Kembali Curi Perhatian hingga Viral di TikTok
ShowBiz
Meghan Trainor Umumkan Album 'Toy With Me', Padukan Kerentanan dan Kekuatan Personal
Meghan Trainor mengumumkan album ketujuhnya, Toy With Me, rilis 24 April. Album ini menonjolkan pemberdayaan perempuan dan eksplorasi pop yang lebih matang.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 14 November 2025
Meghan Trainor Umumkan Album 'Toy With Me', Padukan Kerentanan dan Kekuatan Personal
ShowBiz
Deredia Hadirkan Kembali Single 'Pernah Muda', Angkat Kenangan dan Refleksi Masa Remaja
Deredia merilis single 'Pernah Muda', dihadirkan kembali dengan sentuhan musikal baru untuk menandai satu dekade perjalanan berkarya.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 14 November 2025
Deredia Hadirkan Kembali Single 'Pernah Muda', Angkat Kenangan dan Refleksi Masa Remaja
ShowBiz
Ngetop karena ‘KPop Demon Hunters’, Saja Boys Siap Nyanyi di Dunia Nyata
Federation of Korean Music Performers (FKMP), Kamis (13/11), mengumumkan kelima artis vokal Saja Boys telah resmi bergabung sebagai anggota.
Dwi Astarini - Jumat, 14 November 2025
Ngetop karena ‘KPop Demon Hunters’, Saja Boys Siap Nyanyi di Dunia Nyata
ShowBiz
The Lantis Rilis EP 'Cara Mencintai', Hadirkan Refleksi Cinta dan Duka
EP 'Cara Mencintai' menghadirkan refleksi emosional The Lantis tentang cinta, duka, dan penerimaan melalui lima lagu berkonsep Five Stages of Grief.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 14 November 2025
The Lantis Rilis EP 'Cara Mencintai', Hadirkan Refleksi Cinta dan Duka
ShowBiz
Yellowcard Resmi Comeback, Rilis Album 'Better Days' setelah Hampir Satu Dekade
Yellowcard resmi comeback dengan merilis album 'Better Days', diproduseri Travis Barker dan menampilkan kolaborasi bersama Avril Lavigne serta Matt Skiba.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 14 November 2025
Yellowcard Resmi Comeback, Rilis Album 'Better Days' setelah Hampir Satu Dekade
ShowBiz
Lirik Lagu 'Berkaca-kaca' dari Vanessa Zee, Kolaborasi Bareng Juicy Luicy!
Lirik lagu Berkaca-kaca dari Vanessa Zee menarik perhatian. Sebab, ia berkolaborasi dengan Juicy Luicy dalam lagu ini.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
Lirik Lagu 'Berkaca-kaca' dari Vanessa Zee, Kolaborasi Bareng Juicy Luicy!
ShowBiz
Olivia Rayakan Butterfly Era Lewat Single R&B 'High', Hati Kembali Berdebar setelah Sekian Lama
Olivia baru saja merilis single High. Lagu ini mengisahkan butterfly era, yakni di mana hatinya kembali berdebar setelah sekian lama tertutup.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
 Olivia Rayakan Butterfly Era Lewat Single R&B 'High', Hati Kembali Berdebar setelah Sekian Lama
ShowBiz
Afgan Bicara soal Keberanian Lewat Single 'Jalan Terus', Berikut Lirik Lengkapnya
Afgan bicara soal keberanian lewat single Jalan Terus. Lagu ini menampilkan sisi emosionalnya. Berikut lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Afgan Bicara soal Keberanian Lewat Single 'Jalan Terus', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lengkap 'Kenangan' dari Tika Pagraky Gambarkan Kisah Rindu
Menggambarkan kisah perpisahan yang meninggalkan rasa rindu mendalam terhadap seseorang yang pernah begitu berarti.
Dwi Astarini - Kamis, 13 November 2025
Lirik Lengkap 'Kenangan' dari Tika Pagraky Gambarkan Kisah Rindu
Bagikan