Film

Lagi, ‘Tenet’ Tunda Tayang

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 26 Juni 2020
Lagi, ‘Tenet’ Tunda Tayang

Kembali ditunda hingga 12 Agustus 2020. (Foto The Hindu)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

FILM yang sudah dinanti-nanti garapan sutradara Christopher Nolan, Tenet, kembali ditunda untuk kedua kalinya. Film yang awalnya dijadwalkan rilis pada 17 Juli 2020 ini ditunda dan akan tayang pada 12 Agustus 2020. Salah satu alaasan penundaan ialah situasi pandemi COVID-19 yang dianggap belum sepenuhnya membaik. Kabar itu tentu membuat beberapa penggemar yang sudah menunggu kecewa.

Melansir laman Indie Wire, pihak studio Warner Bros terpaksa menunda tanggal rilis Tenet. Warner Bros memberikan waktu hingga 31 Juli kepada pihak bioskop untuk memastikan bahwa protokol kesehatan yang diterapkan berjalan dengan lancar. Studio cukup ragu untuk merilis Tenet lebih awal mengingat angka COVID-19 di AS semakin melonjak. Khususnya di Los Angeles dan New York City, tempat jaringan bioskop terbesar di AS.

tenet
Tenet disutradarai oleh Christopher Nolan. (Foto IndieWire)

Gubernur New York Andrew Cuomo telah mengonfimrasi bahwa teater tidak akan dibuka sebagai bagian dari rencana pembukaan kembali fase empat di negara bagian. Tidak hanya Tenet, Warner Bros juga menunda perilisan kembali film sci-fi yang laris di 2010, Inception.

“Warner Bros berkomitmen untuk membawa ‘Tenet’ ke penonton di bioskop, di layar lebar, ketika pemerintah mengeluarkan kebijakan sudah waktunya rilis,” kata juru bicara Warner Bros mengutip laman Variety.

“Pada saat ini kita harus fleksibel, dan kita tidak memperlakukan ini sebagai rilis film tradisional. Kami memilih untuk membuka film pertengahan minggu untuk memungkinkan audiens menikmati film mereka,” lanjutnya.

tenet
Dibintangi oleh John David Washington dan Robert Pattinson. (Foto IndieWire)

Warner Bros juga melihat peluang meskipun bioskop sudah dibuka, para pengunjung masih ragu untuk datang ke sana. Dari sisi kemanana, bioskop di seluruh dunia memiliki protokol kesehatan yang dilakukan, seperti jaga jarak dan pembatasan dengan kapasitas 50 persen saja. Jaringan bioskop terbesar di AS, AMC, Regal, dan Alamo Drafthous mewajibkan pengunjung untuk mengenakan masker.

Tenet diperankan oleh John David Washington sebagai pemeran utama, dan mengandalkan elemen perjalanan waktu untuk menuntaskan misinya. Selain John David Washington, deretan artis hollywood ternama lainnya seperti Robert Pattinson, Elizabeth Debicki, Kenneth Branagh, dan Michael Caine juga akan terlibat dalam film laga ini. (and)

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
ShowBiz
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Willem Dafoe kembali lewat film misteri–thriller 'The Man in My Basement', tayang di Disney+ November ini. Simak detail pemain dan jalan ceritanya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
ShowBiz
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Soraya Intercine Films resmi adaptasi komik klasik 'Labah-Labah Merah' karya Kus Bram menjadi film layar lebar. Simak teaser dan detail proyeknya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
ShowBiz
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
Forka Films umumkan film baru 'Empat Musim Pertiwi' garapan Kamila Andini. Rumor menyebut Putri Marino akan jadi pemeran utama.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
ShowBiz
Film 'Now You See Me: No You Don’t' Siap Tayang 12 November 2025, Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen
Film 'Now You See Me: No You Don’t' tayang 12 November 2025. Aksi ilusionis legendaris kembali dengan generasi baru The Four Horsemen.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Film 'Now You See Me: No You Don’t' Siap Tayang 12 November 2025, Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen
Bagikan