Korban Meninggal Tragedi Stadion Kanjuruhan Bertambah lagi

Zulfikar SyZulfikar Sy - Senin, 24 Oktober 2022
Korban Meninggal Tragedi Stadion Kanjuruhan Bertambah lagi

Bunga di Gate 13 sebagai wujud mengenang korban Tragedi Kanjuruhan. (BolaSkor.com/Bimaswara Dumugi)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada Sabtu (1/10) malam usai laga Arema FC dengan Persebaya meninggalkan luka sangat mendalam. Korban meninggal dunia dari peristiwa tersebut kembali bertambah.

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Malang memberi konfirmasi bahwa korban yang meninggal dunia dalam Tragedi Kanjuruhan, kembali bertambah menjadi 135 orang pada Senin (24/10).

Korban terakhir yang terdata bernama Farzah Dwi Kurniawan yang beralamat di Sudimoro Kota Malang. Aremania berusia 20 tahun telah berjuang dalam masa kritis di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang.

Baca Juga:

Manajemen Arema FC Beri Beasiswa Korban Yatim Piatu Tragedi Kanjuruhan

"Farzah Dwi Kurniawan dinyatakan meninggal dunia pada (Minggu) pukul 22.50 WIB. Yang bersangkutan menjadi korban ke-135 yang meninggal dunia dari kejadian Kanjuruhan," ujar Kepala Dinkes Kabupaten Malang Wiyanto Wijoyo, seperti dikutip Bolaskor.com.

"Sebelumnya, ia mendapatkan perawatan intensif di ruang ICU (Intensive Care Unit) RSSA Malang selama 22 hari," tambahnya.

Berkaitan dengan konfirmasi itu, pihak Dinkes juga menyertakan sejumlah sebab dari kematian Farzah. Mahasiswa teknik sipil salah satu universitas di Malang itu mengalami sejumlah cedera.

"Penyebab kematian adalah gagal napas, lalu ada infeksi juga, kemungkinan karena (menghirup) gas air mata. Kemudian ada luka di kepala karena trauma," jelas Wiyanto Wijoyo.

Baca Juga:

Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Bertambah Jadi 134 Orang

Sementara jumlah itu bisa saja kemungkinan bertambah. Lantaran masih adanya korban luka-luka dengan kategori berat, yang masih dirawat secara intensif di dua rumah sakit umum di Malang.

"Sampai saat ini, informasinya ada 4 korban yang masih dirawat di ruang ICU. Tiga korban di RSSA Kota Malang dan satu lainnya di RSUD Kanjuruhan (Kabupaten Malang)," pungkasnya. (Laporan kontributor Bolaskor.com Bimaswara Dumugi/Malang)

Baca Juga:

Polri Usut Hilangnya Rekaman CCTV saat Tragedi di Stadion Kanjuruhan

#Sepak Bola #Sepak Bola Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

Olahraga
Link Live Streaming Tottenham vs Manchester United, 8 November 2025
Link live streaming Tottenham vs Manchester United akan tersaji di sini. Keduanya sama-sama berambisi meraih kemenangan.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Link Live Streaming Tottenham vs Manchester United, 8 November 2025
Olahraga
Link Live Streaming Persis Solo vs PSIM, 8 November 2025
Link live streaming Persis Solo vs PSIM akan tersaji di sini. Persis dalam kondisi buruk, karena kalah di tiga laga terakhir.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Link Live Streaming Persis Solo vs PSIM, 8 November 2025
Olahraga
Link Live Streaming Arema FC vs Persija, 8 November 2025
Link live streaming Arema FC vs Persija akan tersaji di sini. Keduanya sama-sama punya modal bagus di laga sebelumnya.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Link Live Streaming Arema FC vs Persija, 8 November 2025
Olahraga
Pelatih Persis Solo Mundur Jelang Lawan PSIM, Tithan Wulung: Pemain Tetap Fokus pada Pertandingan
Pelatih Persis Solo, Peter de Roo, memutuskan mundur dari jabatannya jelang lawan PSIM, Sabtu (8/11).
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Pelatih Persis Solo Mundur Jelang Lawan PSIM, Tithan Wulung: Pemain Tetap Fokus pada Pertandingan
Olahraga
Sudah Pulih dari Cedera, Christian Pulisic Siap Comeback Bela AC Milan saat Lawan Parma
Christian Pulisic siap comeback bela AC Milan. Ia kemungkinan akan bermain melawan Parma.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Sudah Pulih dari Cedera, Christian Pulisic Siap Comeback Bela AC Milan saat Lawan Parma
Olahraga
Benjamin Sesko Belum Konsisten di Manchester United, Ruben Amorim Langsung Ngebela
Benjamin Sesko masih belum konsisten di Manchester United. Ruben Amorim pun langsung membela pemain Slovenia itu.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Benjamin Sesko Belum Konsisten di Manchester United, Ruben Amorim Langsung Ngebela
Olahraga
AC Milan Masih Incar Robert Lewandowski, Mau Datangkan di Januari 2026
AC Milan kini masih mengincar Robert Lewandowski. Kontraknya di Barcelona akan segera berakhir.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
AC Milan Masih Incar Robert Lewandowski, Mau Datangkan di Januari 2026
Olahraga
Catatan Kekalahan 0-4 Timnas Indonesia dari Brasil
Pintu untuk lolos ke 32 besar sebagai salah satu tim peringkat ketiga terbaik belum tertutup sepenuhnya.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 08 November 2025
Catatan Kekalahan 0-4 Timnas Indonesia dari Brasil
Olahraga
Link Live Streaming Persik vs Persebaya, 7 November 2025
Link live streaming Persik vs Persebaya akan tersaji di sini. Persik gagal menang di tiga pertandingan terakhirnya.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming Persik vs Persebaya, 7 November 2025
Olahraga
Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Bali United, 7 November 2025
Link live streaming Bhayangkara FC vs Bali United akan tersaji di sini. Bhayangkara sedang dalam tren positif, sementara Bali United masih berjuang.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Bali United, 7 November 2025
Bagikan