K-Pop

Jisoo Debut Solo Tahun Ini

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 02 Januari 2023
Jisoo Debut Solo Tahun Ini

Jisoo BLACKPINK akan debut solo tahun ini. (Foto: Instagram/_Sooyaaa__)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SETELAH tiga personel lainnya mengembangkan karier solo, kini giliran Jisoo. YG Entertaiment merilis pernyataan pada Senin (2/1) yang mengonfirmasi bahwa Jisoo akan merilis album solo tahun ini.

“Jisoo saat ini berusaha keras mengerjakan album solonya. Meski ia sibuk sejak tahun lalu, Jisoo telah menyelesaikan foto untuk cover albumnya dan mengerjakan musiknya demi memenuhi janji kepada penggemar,” ujar pihak YG Entertaiment, seperti dilansir Koreaboo.

BACA JUGA:

Jisoo BLACKPINK Jadi Rebutan Merek Fashion dan Perhiasan Dunia

Pernyataan itu keluar beberapa hari setelah BLACKPINK dikabarkan mengakhiri kontrak dengan YG Entertainment. Kuartet itu dikabarkan berpindah ke The Black Label bentukan produser lama YG, Teddy dan Krush. Label tersebut sebenarnya merupakan bagian dari YG Entertainment.

Jsioo
Akan merilis album solo tahun ini. (Sumber: Istimewa)

Pihak agensi telah membantah rumor tersebut dan menyatakan BLACKPINK masih terikat kontrak dengan YG.

Bersama BLACKPINK, Jisoo masih menjalani tur dunia. Mereka direncanakan tampil di Jakarta pada Maret nanti. Sebelum debut dengan album solo, Jisoo sukses membintangi drama hit Snowdrop bersama Jung Hae-in.

BACA JUGA:

Duet Lagu 'Liar', Jisoo BLACKPINK dan Camila Cabello Meriahkan Konser 'Born Pink'

Jisoo dikenal dengan enampilannya yang menawan serta pengaruhnya di industri K-Pop. Hal itu membuatnya jadi idaman banyak jenama fesyen dan perhiasan dunia. Cartier dan Dior bahkan berebut Jisoo untuk dijadikan brand ambassador mereka. Cartier baru saja melipatgandakan nilai kontrak yang Dior tawarkan untuk Jisoo. Hal itu dilakukan Cartier untuk menjaga penyanyi kelahiran 1995 itu untuk tetap bertahan sebagai brand ambassador mereka. Jisoo memang merupakan global brand ambassador dari jenama perhiasan dan jam tangan mewah itu sejak diumumkan pada 24 Mei 2022.

Jung Hae-in dan Jisoo
Membintangi 'Snowdrop' bersama Jung Hae-in. (Sumber: Istimewa)

Di saat bersamaan, Jisoo juga menjadi global ambassador untuk Dior guna mempromosikan produk fashion dan kecantikan mereka.

Meski telah mengonfirmasi dan memberikan update seputar album solo Jisoo, pihak agensi tak mengungkap tanggal rilis album tersbeut. “Jisoo akan menjumpai penggemar dengan kabar baik tahun ini,” tutup pihak YG Entertainment.(dwi)

BACA JUGA:

Dibintangi Jisoo BLACKPINK, Drama 'Snowdrop' Segera Tayang di Disney Plus

#K-Pop #Jisoo BLACKPINK
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

Fun
FIFTY FIFTY Kembali dengan Album ‘Too Much Part 1’, Tandai Babak Baru Perjalanan Musiknya
FIFTY FIFTY kembali dengan album bertajuk Too Much Part 1. Album ini memadukan ketegangan dan kegembiraan yang muncul.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
FIFTY FIFTY Kembali dengan Album ‘Too Much Part 1’, Tandai Babak Baru Perjalanan Musiknya
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
YG Entertainment Konfirmasi Comeback BLACKPINK pada Januari, Album dalam Persiapan Akhir
Album ini akan menjadi rilisan pertama BLACKPINK dalam kurun waktu sekitar tiga tahun.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
YG Entertainment Konfirmasi Comeback BLACKPINK pada Januari, Album dalam Persiapan Akhir
ShowBiz
G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
'POWER' terasa seperti sebuah kritik terbuka.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
 G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
ShowBiz
BABYMONSTER Rilis Poster Creepy, Petunjuk buat Proyek Mendatang
Gambar tersebut menampilkan sosok-sosok dengan masker penuh di wajah mereka.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
BABYMONSTER Rilis Poster Creepy, Petunjuk buat Proyek Mendatang
ShowBiz
MAMA Awards 2025 Siap Digelar di Hong Kong: Jennie, Seventeen, hingga BABYMONSTER Masuk Daftar Nominasi
MAMA 2025 mengusung tema 'Hear My Roar', menggambarkan semangat para musisi untuk bersuara dan mengekspresikan kreativitas mereka di panggung global.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
MAMA Awards 2025 Siap Digelar di Hong Kong: Jennie, Seventeen, hingga BABYMONSTER Masuk Daftar Nominasi
ShowBiz
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop
Mengungkapkan kekagumannya terhadap penampilan G-DRAGON.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop
ShowBiz
NMIXX Comeback lewat Album dan Single 'Blue Valentine', Simak Performance Video hingga Lirik Lagunya
Album Blue Valentine menghadirkan kisah cinta yang penuh paradoks, hangat namun menyakitkan, dekat namun terasa jauh.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
NMIXX Comeback lewat Album dan Single 'Blue Valentine', Simak Performance Video hingga Lirik Lagunya
ShowBiz
Konser BLACKPINK di Jakarta 2025: Rosé Ungkap Kerinduan, Lisa Nikmati Kuliner Indonesia
BLACKPINK sukses mengguncang Stadion Utama Gelora Bung Karno lewat konser “DEADLINE: 2025 World Tour in Jakarta”. Ribuan BLINK penuhi stadion dengan lautan lightstick merah muda.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Konser BLACKPINK di Jakarta 2025: Rosé Ungkap Kerinduan, Lisa Nikmati Kuliner Indonesia
Indonesia
Prabowo Puji K-Pop Sukses Taklukan Dunia, Presiden Korsel Tertawa Tepuk Tangan
Pujian Prabowo itu disampaikan dengan penuh kehangatan dan disambut tawa serta tepuk tangan meriah dari Presiden Lee dan para pejabat Korsel yang hadir.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Prabowo Puji K-Pop Sukses Taklukan Dunia, Presiden Korsel Tertawa Tepuk Tangan
Bagikan