Jam Pintar Apple vs Samsung, Mana yang Lebih Unggul?

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 26 Februari 2019
Jam Pintar Apple vs Samsung, Mana yang Lebih Unggul?

Komparasi Apple Watch 4 dan Galaxy Watch Active. (Foto: Trusted Review)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

APPLE dan Samsung merupakan kedua merek yang kerap bersaing untuk menjadi yang paling unggul dalam urusan teknologi terkini.

Tidak hanya bersaing pada gawai ponsel pintar, Apple dan Samsung juga terus "berperang" dalam pembuatan jam pintar.

Samsung Galaxy Watch Active merupakan produk jam pintar terbaru dari Samsung. Samsung Galaxy Watch Active dengan menjagokan fitur kesehatan kerap menjadi ancaman bagi produk jam pintar Apple, yaitu Apple Watch Series 4 yang rilis September 2018 silam.

Baru bisa dilepas ke pasaran 8 Maret mendatang, apakah Samsung Galaxy Watch Active yang memiliki harga jauh lebih terjangkau mampu mengalahkan Apple Watch Series 4? Berikut komparasi kedua jam pintar canggih yang kita ketahui sejauh ini.

1. Fitur kesehatan

Jam Pintar Apple vs Samsung, Mana yang Lebih Unggul
Apple Watch 4 yang dirilis September 2018 lalu. (Foto: digitaltrends.com)

Blood Pressure Monitoring menjadi fitur pertama yang pernah ada dalam sejarah jam pintar, yang hadir dalam Samsung Galaxy Active.

Galaxy Watch Active dapat me-monitor tekanan darah dan membantu menjaga kesehatan fisik setiap hari. Dengan mengunggah aplikasi My BP Lab, yang dibuat dan dikembangkan oleh University of California, pada Galaxy Watch Active.

Fitur monitor tekanan darah ini belum tersedia pada Apple Watch Series 4. Galaxy Watch Active juga menambahkan fitur Yoga, hiking,pengendalian stress dan pengendalian pernapasan yang tidak tersedia pada Samsung Watch sebelumnya.

Salah satu fitur utama yang ditawarkan oleh Apple Watch Series 4 adalah pengukuran electrocardiogram (ECG), yaitu grafik elektrokardiograf yang bisa merekan aktivitas kelistrikan jantung manusia yang telah disetujui oleh American Food and Drug Administration.

Cara penggunaan fitur ini cukup mudah, yaitu dengan meletakkan jari pada Digital Crown sampai pengukuran selesai.

2. Jaringan data seluler

Jam Pintar Apple vs Samsung, Mana yang Lebih Unggul
Samsung Galaxy Watch active didesain khusus untuk fitur kesehatan. (Foto: T3.com)

Jaringan data seluler hanya bisa digunakan oleh pengguna Apple Watch 4. Kali ini, produk jam pintar terbaru dari Samsung ini tidak memfasilitasi fitur seluler data di dalam Samsung Galaxy Watch Active, padahal fitur ini telah ada sebelumnya pada Samsung Galaxy Watch tahun lalu.

Galaxy Watch Active hanya bisa berkoneksi lewat Wi-Fi/NFC/GPS Model sedangkan Apple Watch 4 dirilis dalam 2 seri, yaitu GPS only dan GPS + celullar.

3. Ukuran dan tampilan

Jam Pintar Apple vs Samsung, Mana yang Lebih Unggul
Apple Watch 4 bekerjasama dengan Nike. (Foto: youtube.com/appleinsider)

Samsung Watch Active rilis hanya dengan satu ukuran dengan layar sebesar 1,1 inch dan didesain dengan bentuk bulat yang ramping, serta permukaan yang halus. Jam pintar ini juga tergolong ringan karena hanya berbobot 25 gram saja.

Sedangkan Apple Watch 4 hadir dengan dua ukuran, yaitu 40mm dan 42mm dengan bentuk yang mirip dengan Apple Watch 3, yaitu persegi.

Samsung Watch Active memiliki 4 pilihan warna yaitu hitam, silver, rose gold, dan biru, sedangkan Apple Watch 4 hadir dengan 3 warna yaitu silver, gold, dan space gray serta warna spesial dengan bahan stainless steel milanese yang dibanderol dengan harga yang lebih mahal.

4. Perbandingan harga

Jam Pintar Apple vs Samsung, Mana yang Lebih Unggul
Samsung menawarkan harga yang lebih murah dari Apple. (foto: activetelecoms.com)

Menjadi salah satu jam pintar yang paling canggih dari Samsung, Samsung Galaxy Watch dibanderol dengan harga $199 yang bisa dikatakan jauh lebih murah daripada jam pintar keluaran Apple. Sedangkan Apple Watch 4 yang juga bekerja sama dengan Nike memiliki harga yang berkisar antara $400 - $850. (shn)

#Teknologi #SmartWatch #Apple Watch #Samsung Galaxy Watch Active
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Fun
Redmi Siap Rilis HP dengan Baterai 9.000mAh, Pakai Chipset Dimensity 8500
Redmi siap merilis HP dengan baterai berkapasitas 9.000mAh. HP ini akan rilis pada Desember atau Januari.
Soffi Amira - Sabtu, 01 November 2025
Redmi Siap Rilis HP dengan Baterai 9.000mAh, Pakai Chipset Dimensity 8500
Fun
Era Baru Fotografi Mobile: OPPO Find X9 Series Andalkan AI Relight dan Kamera Hasselblad
OPPO Find X9 Series mulai andalkan AI Relight dan kamera Hasselbald. OPPO memulai era baru fotografi mobile.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Era Baru Fotografi Mobile: OPPO Find X9 Series Andalkan AI Relight dan Kamera Hasselblad
Fun
OPPO Find N6 Bakal Jadi HP Lipat Pertama yang Pakai Snapdragon 8 Elite 6
OPPO Find N6 akan menjadi HP lipat pertama yang menggunakan chipset Snapdragon 8 Elite 6.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
OPPO Find N6 Bakal Jadi HP Lipat Pertama yang Pakai Snapdragon 8 Elite 6
Fun
OPPO Find X9 Series Segera Rilis di Indonesia, Sudah Bisa Dipesan dari Sekarang!
OPPO Find X9 Series segera meluncur di Indonesia. Kini, konsumen sudah bisa melakukan pre-order hingga 10 November 2025.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
OPPO Find X9 Series Segera Rilis di Indonesia, Sudah Bisa Dipesan dari Sekarang!
Fun
Bocoran Huawei Mate 70 Air: Bawa RAM Jumbo dan Daya Tahan Baterai Lebih Lama
Huawei Mate 70 Air kabarnya akan rilis November 2025. HP ini membawa RAM jumbo dengan daya tahan baterai yang lebih lama.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Bocoran Huawei Mate 70 Air: Bawa RAM Jumbo dan Daya Tahan Baterai Lebih Lama
Fun
Samsung Galaxy S25 Plus Terbakar usai Overheating, Pemilik Alami Luka Bakar Ringan
Samsung Galaxy S25 Plus terbakar usai mengalami overheating. Pemilik HP tersebut pun mengalami luka bakar ringan.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Samsung Galaxy S25 Plus Terbakar usai Overheating, Pemilik Alami Luka Bakar Ringan
Fun
Baterai OPPO Find X9 Pro Kalahkan iPhone 17 Pro, Kuat Diajak Main Game hingga Streaming!
Baterai OPPO Find X9 Pro kalahkan iPhone 17 Pro. HP tersebut bisa digunakan untuk bermain game hingga streaming di media sosial.
Soffi Amira - Rabu, 29 Oktober 2025
Baterai OPPO Find X9 Pro Kalahkan iPhone 17 Pro, Kuat Diajak Main Game hingga Streaming!
Fun
OPPO Find X9 Pro Sudah Rilis, Usung Kamera Telefoto Hasselblad 200MP dan Baterai 7.500mAh
OPPO Find X9 Pro sudah rilis global. HP ini mengusung kamera telefoto Hasselblad 200MP dan baterai 7.500mAh.
Soffi Amira - Rabu, 29 Oktober 2025
OPPO Find X9 Pro Sudah Rilis, Usung Kamera Telefoto Hasselblad 200MP dan Baterai 7.500mAh
Fun
OPPO Find X9 Akhirnya Meluncur, Bawa Kamera Hasselblad hingga Dimensity 9500
OPPO Find X9 akhirnya meluncur global. HP ini membawa kamera Hasselblad dan baterai 7.025mAh. Harganya dibanderol mulai Rp 19,3 juta.
Soffi Amira - Rabu, 29 Oktober 2025
OPPO Find X9 Akhirnya Meluncur, Bawa Kamera Hasselblad hingga Dimensity 9500
Lifestyle
iPad Pro M5 Lolos TKDN, Simak Spesifikasi dan Keunggulannya
Meski demikian, tanggal resmi peluncuran dan ketersediaan di distributor resmi Indonesia seperti Erafone, iBox, Digimap, dan Blibli, masih belum diumumkan
Angga Yudha Pratama - Rabu, 29 Oktober 2025
iPad Pro M5 Lolos TKDN, Simak Spesifikasi dan Keunggulannya
Bagikan