Isi Kemerdekaan, Mahasiswa Tel-U Bikin Alat Kupas Kentang untuk UMKM

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Jumat, 13 Agustus 2021
Isi Kemerdekaan, Mahasiswa Tel-U Bikin Alat Kupas Kentang untuk UMKM

Tim mahasiswa peserta Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Fakultas Rekayasa Industri Telkom University (FRI Tel-U). (Foto: Imanha)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Mengisi kemerdekaan, bisa dilakukan dengan banyak kegiatan bermanfaat. Misalnya menciptakan produk yang membantu pekerjaan para pelaku usaha atau Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Hal ini dilakukan tim mahasiswa peserta Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Fakultas Rekayasa Industri Telkom University (FRI Tel-U) yang membuat alat pengupas kentang yang inovatif. Melalui alat ini, proses pengupasan kentang akan lebih higienis dan efisien.

Baca Juga:

Pelaku UMKM di Bandung Diharap Tak Berhenti Berinovasi di Tengah Pandemi

Dalam percobaan yang dilakukan oleh tim PKM bersama warga di Desa Rajamandala, Kabupaten Bandung Barat, ada perbedaan hasil proses pengupasan kentang secara manual, dan dibandingkan dengan mesin.

"Dari percobaan tersebut kami mendapatkan durasi pengupasan 3 kilogram kentang menggunakan mesin memakan waktu 1 menit, sedangkan 3 kilogram kentang yang dikerjakan oleh 3 orang, total rata-rata waktu yang didapat adalah 9 menit," ujar dosen pendamping mahasiswa PKM FRI, Rosad Ma'ali Elhadi, Jumat (13/8).

Rosad menjelaskan, ide awal dibuatnya alat ini didasari dari banyaknya pengrajin keripik kentang, rumah makan, catering yang harus membutuhkan waktu dalam pengolahan kentang, khususnya proses pengupasan.

Alat pengupas kentang buatan tim mahasiswa peserta Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Fakultas Rekayasa Industri Telkom University (FRI Tel-U). (Foto: Imanha)
Alat pengupas kentang buatan tim mahasiswa peserta Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Fakultas Rekayasa Industri Telkom University (FRI Tel-U). (Foto: Imanha)

"Tujuannya sederhana, kami ingin membantu UMKM yang memiliki usaha berbahan baku kentang, dimana melalui alat ini proses pengolahan kentang akan lebih efisien secara waktu, hemat biaya, lebih higienis dan kapasitas pengolahan yang besar, di mana alat ini maksimal dapat mengolah 5 kilogram kentang sekaligus,” jelasnya.

Hasil karya anak bangsa ini akan diikutsertakan pada acara PKM 2021 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia dan dipersiapkan dalam program Pekan Ilmiah Nasional (PIMNAS) Tahun 2021. (Imanha/Jawa Barat)

Baca Juga:

Kepala Daerah Diminta Jangan Ragu Lahirkan Ide, Gagasan dan Inovasi

#Teknologi #Inovasi #17 Agustus #HUT RI #Hari Kemerdekaan
Bagikan

Berita Terkait

Fun
iPhone 11 vs iPhone XR: Mana yang Masih Layak Dibeli di 2025?
iPhone XR dan iPhone 11 masih diminati meski iPhone 17 sudah dirilis. Simak perbandingan performa, kamera, baterai, dan harga untuk menentukan mana yang paling layak dibeli di 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 09 November 2025
iPhone 11 vs iPhone XR: Mana yang Masih Layak Dibeli di 2025?
Fun
Teaser OPPO Reno 15 Series Sudah Dirilis! Bawa Kamera Beresolusi Tinggi
Teaser OPPO Reno 15 series kini sudah dirilis. HP tersebut akan membawa kamera beresolusi tinggi.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Teaser OPPO Reno 15 Series Sudah Dirilis! Bawa Kamera Beresolusi Tinggi
Fun
Samsung Galaxy S26 Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5, tapi Masih Andalkan Exynos 2600
Samsung Galaxy S26 akan menggunakan Snapdragon 8 Elite Gen 5. Namun, mereka juga mengandalkan Exynos 2600.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Samsung Galaxy S26 Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5, tapi Masih Andalkan Exynos 2600
Fun
Desain iPhone Air 2 Bocor! Pakai Kamera Ganda dan Diperkirakan Rilis 2026
Desain iPhone Air 2 kini sudah bocor. HP tersebut akan menggunakan kamera ganda dan diperkirakan rilis 2026.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Desain iPhone Air 2 Bocor! Pakai Kamera Ganda dan Diperkirakan Rilis 2026
Fun
OPPO Reno 15 Series Rilis 17 November 2025, Bawa 3 Kamera Samsung HP5 200MP!
OPPO Reno 15 series akan meluncur 17 November 2025 di Tiongkok. HP ini membawa tiga kamera Samsung HP5 200MP.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
OPPO Reno 15 Series Rilis 17 November 2025, Bawa 3 Kamera Samsung HP5 200MP!
Fun
Samsung Galaxy S26 Ultra Bikin Kecewa! Cuma Tambah Lensa Telefoto 3x
Samsung Galaxy S26 Ultra membuat penggemarnya kecewa. Sebab, tidak ada perubahan di kameranya. Namun, Samsung hanya membawa lensa telefoto 3x.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Samsung Galaxy S26 Ultra Bikin Kecewa! Cuma Tambah Lensa Telefoto 3x
Fun
OPPO Find X9 Series Resmi Rilis di Indonesia, Berikut Spesifikasi dan Harganya!
OPPO Find X9 Series resmi rilis di Indonesia. Spesifikasi lengkap dan harganya akan dijelaskan di sini.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
OPPO Find X9 Series Resmi Rilis di Indonesia, Berikut Spesifikasi dan Harganya!
Fun
Xiaomi 17 Ultra Raih Sertifikasi 3C, Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5
Xiaomi 17 Ultra sudah meraih sertifikasi 3C di Tiongkok. HP ini memiliki empat kamera, yang menjadi sorotan banyak orang.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Xiaomi 17 Ultra Raih Sertifikasi 3C, Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5
Fun
Vivo X300 Ultra Jadi HP Pertama yang Pakai Kamera Ganda 200MP, ini Spesifikasi Lengkapnya
Vivo X300 Ultra akan jadi HP pertama yang pakai kamera ganda 200MP. Kabarnya, HP ini bakal rilis pada kuartal kedua 2026.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Vivo X300 Ultra Jadi HP Pertama yang Pakai Kamera Ganda 200MP, ini Spesifikasi Lengkapnya
Fun
Bocoran OPPO Reno 15 Pro: Dibekali Baterai 6.300mAh dan Kamera 200MP
Bocoran OPPO Reno 15 Pro kini mulai terungkap. HP tersebut akan dibekali baterai 6.300mAh dan kamera 200MP.
Soffi Amira - Selasa, 04 November 2025
Bocoran OPPO Reno 15 Pro: Dibekali Baterai 6.300mAh dan Kamera 200MP
Bagikan