Teknologi

Huawei MatePad, Memberikan Pengalaman PC

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Rabu, 13 April 2022
Huawei MatePad, Memberikan Pengalaman PC

Huawei MatePad memberikan pengalaman layaknya laptop. (Foto: Huawei)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

HUAWEI memperkenalkan generasi terbaru tablet Huawei MatePad dalam ekosistem smart office untuk pasar Indonesia. Menghadirkan berbagai pengalaman produktivitas layaknya laptop, Huawei MatePad dilengkapi dengan fitur-fitur penunjang produktivitas seperti MutliWindow, AppMultiplier, Full-View Display 2K, dan konektivitas Huawei Super Device.

“Teknologi merupakan bagian dari kehidupan sehari-hari, bahkan tugas mudah seperti berkomunikasi dilakukan menggunakan gawai. Gawai yang tepat dapat membantumu dalam menyeimbangkan dan memudahkan kewajiban yang harus dilakukan tanpa mengurangi produktivitas, sama seperti Huawei MatePad yang dapat memberikan pengalaman seperti PC," kata Country Head of Huawei CBG Indonesia, Patrick Ru, dalam konferensi pers virtual, Selasa (12/4).

Baca juga:

Huawei MatePad Siap Hadirkan Pengalaman Komputasi Layaknya Laptop

Resmi Hadir, Intip Spesifikasi Huawei MatePad
Berbagai penawaran menarik selama masa pre-order. (Foto: Huawei)

Menampilkan desain tipis dengan ketebalan 7,45mm dan berat 450 gram, ini merupakan perangkat portabel yang lebih ringan dari kebanyakan laptop dan dapat digunakan semua kalangan. Tablet ini pun bisa digunakan untuk mendukung produktivitas di mana pun berada.

Sebagai pendamping sempurna dalam meningkatkan produktivitas, pengguna dapat menggunakan MultiWindow dan AppMultiplier untuk mendukung pekerjaan atau studi sehari-hari. Dengan begitu, pengguna dapat mengerjakan tugas yang berbeda secara terpisah pada waktu bersamaan dan menjadikan multitasking lebih efisien.

Fitur Multi-Window memungkinkan lebih banyak window task dari berbagai aplikasi berbeda untuk ditampilkan secara bersamaan. Sementara fitur App Multiplier memberikan fleksibilitas lebih tinggi serta kenyamanan pada pengalaman aplikasi landscape.

Tak lupa juga fitur Super Device yang memungkinkan MatePad dihubungkan dengan dua lini laptop terbaru, yakni MateBook D14 dan D15. Dengan Super Device, MatePad dapat berfungsi menjadi monitor kedua MateBook untuk pengalaman multitasking lebih lancar.

Pengalaman seperti PC juga dapat ditingkatkan dengan menggunakan Huawei Smart Keyboard konektivitas Blueetooth. Kibor ini memiliki fitur key travel 1.3mm, untuk memastikan pengalaman mengetik yang nyaman dan responsif. Bahkan saat mengetik dengan dua tangan untuk waktu yang lama, kibor dapat memastikan pengalaman pengguna yang nyaman.

Baca juga:

Huawei MatePad T10 Kids Edition, Gadget yang Aman untuk Anak

Resmi Hadir, Intip Spesifikasi Huawei MatePad
AppGallery di MatePad. (Foto: Huawei)

Ada juga Huawei M-Pencil yang bisa dimanfaatkan untuk Huawei FreeScript, Annotate, dan Take snippet, serta aplikasi pencatatan lainnya. M-Pencil juga memberi pengguna pengalaman menulis dengan pensil yang nyata untuk efisiensi yang lebih baik selama belajar dan bekerja.

Untuk meningkatkan kualitas penerimaan panggilan, Huawei MatePad mengadopsi tiga mikrofon serta fitur pengurangan kebisingan yang dikembangkan sendiri oleh Huawei. Kamera depan sebesar 8MP yang jernih juga akan mendukung produktivitasmu seperti kuliah, belajar, dan rapat.

Huawei MatePad dibalut layar FullView Display 10,4 inci dengan resolusi 2K, memberikan kualitas gambar yang lebih baik pada berbagai konten. Tak lupa juga menyelipkan audio besutan Harman Kardon dan speaker amplitudo besar yang membuat suara bass lebih kuat dan mengubat table menjadi seperti speaker bass sesungguhnya.

Bekerja, belajar, hingga menonton film juga bisa dilakukan seharian berkat baterai sebesar 7.250mAh serta Huawei SuperCharge 22,5W yang membutuhkan waktu 2,5 jam untuk mengisi penuh. Pengguna HUAWEI MatePad bisa meningkatkan produktivitas dan hiburan dengan beragam aplikasi AppGallery.

Huawei MatePad dibanderol dengan harga Rp 4,8 juta dan dapat dipesan melalui pre-order pada 12-22 April 2022. Selama masa promo , pelanggan akan mendapatkan Huawei Smart Keyboard dan Huawei M-Pencil. Ada juga paket aplikasi yang meliputi tiga bulan Keanggotaan VIP WPS Office, satu bulan penyimpanan gratis sebesar 200GB untuk Huawei Mobile Cloud, tiga bulan keanggotaan VIP Vidio, 180 hari keanggotaan VIP Jnotes, dan tiga bulan keanggotaan VIP Touchnotes. (and)

Baca juga:

Audio-Technica Merilis Headphone M20xBT

#Teknologi #Komputer Tablet
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fun
Anti Mainstream! Huawei Mate 80 Bakal Hadir dengan RAM 20GB, Rilis Akhir November 2025
Huawei Mate 80 kabarnya akan hadir dengan RAM 20GB. HP tersebut rencananya akan meluncur pada 25 November 2025.
Soffi Amira - Sabtu, 15 November 2025
Anti Mainstream! Huawei Mate 80 Bakal Hadir dengan RAM 20GB, Rilis Akhir November 2025
Lifestyle
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai tanggal peluncuran perdananya di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Fun
POCO F8 Ultra Sudah Muncul di Geekbench, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
POCO F8 Ultra kini sudah muncul di Geekbench. HP ini akan menjalankan Android 16 dan ditenagai chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
POCO F8 Ultra Sudah Muncul di Geekbench, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Fun
Samsung Galaxy S26 Bakal Dilengkapi RAM 12GB, Segera Diperkenalkan di CES 2026
Samsung Galaxy S26 bakal dilengkapi RAM 12GB. Kemudian, inovasi ini akan diumumkan di CES 2026.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Samsung Galaxy S26 Bakal Dilengkapi RAM 12GB, Segera Diperkenalkan di CES 2026
Indonesia
Beda dengan Versi China, OPPO Reno 15 Dibekali Snapdragon 7 Gen 4
OPPO Reno 15 versi China berbeda dengan global. Versi global dibekali chipset Snapdragon 7 Gen 4.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Beda dengan Versi China, OPPO Reno 15 Dibekali Snapdragon 7 Gen 4
Fun
OPPO Reno 15 Pro Muncul di Sertifikasi TDRA, Siap Meluncur Global Akhir 2025
OPPO Reno 15 Pro sudah tersertifikasi TDRA. HP ini kabarnya akan meluncur global pada akhir 2025 mendatang.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
OPPO Reno 15 Pro Muncul di Sertifikasi TDRA, Siap Meluncur Global Akhir 2025
Fun
Huawei Sedang Kembangkan HP Lipat Lagi, Siap Jadi Pesaing Baru iPhone Fold
Huawei kini sedang mengembangkan HP lipat barunya. Kabarnya, HP tersebut akan menyaingi iPhone Fold.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Huawei Sedang Kembangkan HP Lipat Lagi, Siap Jadi Pesaing Baru iPhone Fold
Fun
iPhone 18 Pro Max Diprediksi Jadi HP Terberat Apple, Bakal Bawa Face ID Bawah Layar
iPhone 18 Pro Max diprediksi jadi HP terberat Apple. HP ini akan membawa Face ID di bawah layar.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
iPhone 18 Pro Max Diprediksi Jadi HP Terberat Apple, Bakal Bawa Face ID Bawah Layar
Fun
JBL Hadirkan BandBox, Speaker dan Ampli Berbasis AI untuk Musisi Modern
JBL meluncurkan BandBox, ampli pintar dan speaker portabel berbasis AI dengan teknologi pemisahan vokal-instrumen real-time.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 13 November 2025
JBL Hadirkan BandBox, Speaker dan Ampli Berbasis AI untuk Musisi Modern
Fun
POCO F8 Pro dan F8 Ultra Segera Meluncur, Diprediksi Cuma Bawa Baterai Kecil
POCO F8 Pro dan F8 Ultra akan segera meluncur. HP ini dikabarkan membawa baterai berkapasitas kecil.
Soffi Amira - Selasa, 11 November 2025
POCO F8 Pro dan F8 Ultra Segera Meluncur, Diprediksi Cuma Bawa Baterai Kecil
Bagikan