Hanung Bramantyo Ungkap Alasan Jadi Produser di Film 'Just Mom'
Hanung Bramantyo sebagai produser di film Just Mom. (Foto: Instagram/hanungbramantyo)
KALI ini, Hanung Bramantyo tidak jadi sutradara pada film Just Mom. Ia terlibat sebagai produser. Hanung mengatakan bahwa alasannya menjadi produser karena ingin memberikan kesempatan kepada anak-anak muda untuk menjadi sutradara film.
"Waktu itu kami sedang merekrut seluruh anak-anak muda yang punya passion di bidang film. Seperti halnya Dapur Film di awal-awal dulu kan selalu ngajak siapa pun gabung, terutama yang tidak punya kesempatan sekolah film," kata Hanung, mengutip laman ANTARA, Kamis (20/1).
"Jadi yang belum sempat sekolah film dia datang ke Dapur Film kemudian kita berikan kesempatan untuk magang, belajar, akhirnya bisa achieve mimpinya. Itu komitmen Dapur Film sebetulnya," lanjutnya.
Hanung menjelaskan dengan menjadi produser ia ingin anak-anak muda yang baru terjun menjadi sutradara untuk fokus mengarahkan film dan tidak perlu berhadapan dengan para investor film.
"Ibaratnya saya membuka jalan untuk memperkenalkan dunia industri dan saya siap lah kalau misalnya dijadikan bumper buat para produser, investor, untuk menuangkan gagasan idealismenya," kata Hanung.
Baca juga:
"Kadang-kadang kan investor dan produser tahunya 'Ayo bikin film laku. Film itu kan dari novel segala macam'. Nah saya enggak mau begitu. Jadi sudah kamu bikin skenario saja, kamu mengarahkan saja, kamu berhadapan dengan pemain. Urusan politik film serahin ke saya gitu," sambungnya.
Namun jika disuruh memilih, ia lebih baik menjadi sutradara karena hanya fokus pada skenario dan dunia imajinasi.
"Urusannya kan sama skenario, sama dunia imajinasi. Enggak ada urusan tuh sama studio satu, studio dua, tiga, empat. Tapi saya sebetulnya niat berkontribusi yang besar pada industri film," ujarnya.
Baca juga:
"Industri film harus diselamatkan. Oleh siapa? Ya oleh orang-orang seperti kita saja. Film Indonesia harus kembali kepada orang Indonesia. Film Indonesia harus kembali ditonton oleh orang Indonesia. Jadi sebetulnya itu yang ingin saya atur di sini," lanjutnya.
Film Just Mom disutradarai oleh Jeihan Angga dan akan tayang di bioskop pada 27 Januari 2022. Just Mom merupakan kolaborasi Taman Wisata Candi, Injourney, dan Dapur Film. Film ini mengisahkan tentang Siti (Christine Hakim), seorang ibu yang rindu dengan anak-anaknya yang sudah dewasa. Kemudian, hadir seorang ODGJ yang diperankan oleh Ayushita Nugraha dalam keluarga Siti.
Film ini dibintangi oleh Christine Hakim, Niken Anjani, Ge Pamungkas, Dea Panendra, dan Toran Waibro. (and)
Baca juga:
Bagikan
Andreas Pranatalta
Berita Terkait
Franchise ‘The Mummy’ Resmi Direboot, Brendan Fraser dan Rachel Weisz Kembali
Jaafar Jackson Hidupkan Sosok Sang Paman di Trailer Film Biopik ‘Michael’
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025