Teknologi

Google Meet Perpanjang Panggilan Gratis hingga Tahun Depan

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Rabu, 30 September 2020
Google Meet Perpanjang Panggilan Gratis hingga Tahun Depan

Akan diperpanjang hingga Maret 2021. (Foto: Laptop Mag)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KABAR baik, Google Meet tidak jadi membatasi bagi para pengguna gratis untuk melakukan panggilan gratis hanya 60 menit. Kebijakan tersebut ditetapkan akan berakhir setelah 30 September. Tetapi, semua itu diperpanjang hingga Maret 2021.

Kabar ini langsung disampaikan oleh Group Product Manager Google Meet, Samir Pradhan pada Selasa (29/9) melalui blog perusahaan dengan tajuk Stay Connected with Google Meet.

Baca juga:

Google Meet Free Bedurasi Maksimal 60 Menit Per Oktober 2020



“Saat kami menanti musim liburan dengan sedikit perjalanan, sementara reuni keluarga dan pernikahan yang dilakukan melalui video, kami ingin terus membantu mereka yang mengadalkan Meet untuk tetap berhubungan selama beberapa bulan mendatang,” kata Pradhan.

Google Meet Perpanjang Panggilan Gratis hingga Tahun Depan
Fitur baru Google Meet dapat menambahkan latar belakang buram. (Foto: Pocket-lint)


“Sebagai tanda komitmen kami, hari ini kami melanjutkan panggilan Meet tanpa batas (hingga 24 jam) dalam versi gratis hingga 31 Maret 2021,” lanjutnya.

Dengan adanya perpanjangan ini tentu meringankan bagi mereka yang mengandalkan layanan selama masa pandemi COVID-19. Google terus memperbarui Google Meet tahun ini agar tetap kompetitif dengan layanan konferensi video lainnya, seperti Zoom.

Mereka juga menambahkan fitur seperti tampilan galeri mirip Zoom dan latar belakang buram. Google sendiri memberikan akses gratis Meet sejak April lalu, ketika banyak orang yang harus membatasi pertemuan fisik karena pandemi COVID-19.

Baca juga:

Cobain Mod Game Google Chrome Dino, Seru!

Google Meet Perpanjang Panggilan Gratis hingga Tahun Depan
Google Meet memiliki fitur G Suite Essentials. (Foto: Goldy Arora)

Meski begitu, G Suite dan G Suite for Education akan kehilangan akses gratis ke beberapa fitur Google Meet lanjutan, seperti mengadakan rapat dengan maksimal 250 peserta dan kemampuan untuk menyimpan rekaman rapa ke Google Drive. Semua itu akan berlaku 30 September 2020.

Selain itu, ada pula layanan Google Meet berbayar yang dinamakan G Suite Essentials yang dikenakan tarif USD 8 atau sekitar Rp118 ribu. Dengan layanan ini, pengguna dapat melakukan panggilan video hingga 300 jam dengan jumlah maksimal 150 orang.

G Suite Essentials juga dilengkapi dengan fitur akses masuk dengan nomor telepon internasional, dukungan standar dalam berbagai bahasa, hingga penyimpanan Google Drive sebesar 100 GB untuk satu pengguna. (and)

Baca juga:

Google Maps akan Hadirkan Desain Baru yang Lebih Detail

#Tekno #Teknologi #Google #Google Meet
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fun
iPhone 11 vs iPhone XR: Mana yang Masih Layak Dibeli di 2025?
iPhone XR dan iPhone 11 masih diminati meski iPhone 17 sudah dirilis. Simak perbandingan performa, kamera, baterai, dan harga untuk menentukan mana yang paling layak dibeli di 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 09 November 2025
iPhone 11 vs iPhone XR: Mana yang Masih Layak Dibeli di 2025?
Fun
Teaser OPPO Reno 15 Series Sudah Dirilis! Bawa Kamera Beresolusi Tinggi
Teaser OPPO Reno 15 series kini sudah dirilis. HP tersebut akan membawa kamera beresolusi tinggi.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Teaser OPPO Reno 15 Series Sudah Dirilis! Bawa Kamera Beresolusi Tinggi
Fun
Samsung Galaxy S26 Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5, tapi Masih Andalkan Exynos 2600
Samsung Galaxy S26 akan menggunakan Snapdragon 8 Elite Gen 5. Namun, mereka juga mengandalkan Exynos 2600.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Samsung Galaxy S26 Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5, tapi Masih Andalkan Exynos 2600
Fun
Desain iPhone Air 2 Bocor! Pakai Kamera Ganda dan Diperkirakan Rilis 2026
Desain iPhone Air 2 kini sudah bocor. HP tersebut akan menggunakan kamera ganda dan diperkirakan rilis 2026.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Desain iPhone Air 2 Bocor! Pakai Kamera Ganda dan Diperkirakan Rilis 2026
Fun
OPPO Reno 15 Series Rilis 17 November 2025, Bawa 3 Kamera Samsung HP5 200MP!
OPPO Reno 15 series akan meluncur 17 November 2025 di Tiongkok. HP ini membawa tiga kamera Samsung HP5 200MP.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
OPPO Reno 15 Series Rilis 17 November 2025, Bawa 3 Kamera Samsung HP5 200MP!
Fun
Samsung Galaxy S26 Ultra Bikin Kecewa! Cuma Tambah Lensa Telefoto 3x
Samsung Galaxy S26 Ultra membuat penggemarnya kecewa. Sebab, tidak ada perubahan di kameranya. Namun, Samsung hanya membawa lensa telefoto 3x.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Samsung Galaxy S26 Ultra Bikin Kecewa! Cuma Tambah Lensa Telefoto 3x
Fun
OPPO Find X9 Series Resmi Rilis di Indonesia, Berikut Spesifikasi dan Harganya!
OPPO Find X9 Series resmi rilis di Indonesia. Spesifikasi lengkap dan harganya akan dijelaskan di sini.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
OPPO Find X9 Series Resmi Rilis di Indonesia, Berikut Spesifikasi dan Harganya!
Fun
Xiaomi 17 Ultra Raih Sertifikasi 3C, Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5
Xiaomi 17 Ultra sudah meraih sertifikasi 3C di Tiongkok. HP ini memiliki empat kamera, yang menjadi sorotan banyak orang.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Xiaomi 17 Ultra Raih Sertifikasi 3C, Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5
Fun
Vivo X300 Ultra Jadi HP Pertama yang Pakai Kamera Ganda 200MP, ini Spesifikasi Lengkapnya
Vivo X300 Ultra akan jadi HP pertama yang pakai kamera ganda 200MP. Kabarnya, HP ini bakal rilis pada kuartal kedua 2026.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Vivo X300 Ultra Jadi HP Pertama yang Pakai Kamera Ganda 200MP, ini Spesifikasi Lengkapnya
Fun
Bocoran OPPO Reno 15 Pro: Dibekali Baterai 6.300mAh dan Kamera 200MP
Bocoran OPPO Reno 15 Pro kini mulai terungkap. HP tersebut akan dibekali baterai 6.300mAh dan kamera 200MP.
Soffi Amira - Selasa, 04 November 2025
Bocoran OPPO Reno 15 Pro: Dibekali Baterai 6.300mAh dan Kamera 200MP
Bagikan