Gaya Elegan Raline Shah di Karpet Merah Festival Film Cannes 2023

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 22 Mei 2023
Gaya Elegan Raline Shah di Karpet Merah Festival Film Cannes 2023

Raline Shah di karpet merah Festival Film Cannes 2023. (Foto: Magnifique)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BERJALAN dengan anggun di karpet merah festival film terbesar di benua biru, aktris Indonesia Raline Shah kejutkan publik dengan hadir kembali di Festival Film Cannes ke-76, Sabtu (20/5).

Pemeran Riani dalam 5 cm itu hadir sebagai undangan untuk menyaksikan penayangan perdana Killers of The Flower Moon, film yang diperankan Leonardo de Caprio dan didisutradarai oleh Martin Scorsese.

“Hai teman-teman, hari ini hari pertama jalan di Cannes Film Festival dan ini film yang aku sangat excited banget untuk nonton karena it's one of my favorite directors, Martin Scorsese, dan aktornya Leonardo DiCaprio,” ucap Raline dalam Instagram Story-nya, Sabtu (20/5).

Baca juga:

Film Tanah Air Berkompetisi di Festival Film Cannes 2023

Raline tampil anggun dan elegan dengan gaun berwarna biru. (Foto: Magnifique)

Selain untuk premiere Killers of The Flower Moon, Raline juga hadir untuk memenuhi berbagai undangan dari beberapa pihak. Di antaranya untuk mewakili Chopard selaku brand perhiasan global yang menjadi salah satu sponsor Cannes Film Festival 2023, Bvlgari, serta manajemen artis yang berbasis di Los Angeles dan menaungi dirinya di Amerika Serikat yaitu Artist International Group yang dipimpin oleh David Unger.

Penampilan Raline disempurnakan dengan perhiasan dari Chopard yang disematkan di leher, jari, dan telinganya. Tidak hanya Raline, pada kesempatan ini Chopard turut menghadirkan supermodel dunia Naomi Campbell hingga penyanyi lawas Robbie Williams.

Baca juga:

Lineup Festival Film Cannes 2023 Diumumkan

View this post on Instagram

A post shared by Chopard Official (@chopard)

Di samping kedua jenama perhiasan tersebut, Raline juga bekerja sama dengan para desainer Tanah Air Cacal Baker dan Diaz Patria dari Maison Baaz Couture.

Seperti tamu undangan lain yang tampil istimewa, Raline pun tampil elegan dengan penampilan bak putri kerajaan dengan gaun dan perhiasan yang terlampir di tubuhnya.

"Keseluruhan koleksi ini akan ditampilkan dalam berbagai acara berbeda sepanjang Cannes berlangsung. Senang sekali dapat memberikan ruang untuk para desainer muda ini serta berkolaborasi secara positif,” Raline menjelaskan mengenai persiapan penampilannya itu.

Gaun biru bertabur kristal itu bukan menjadi penampilan terakhir Raline di karpet merah Cannes. Menurut info dari Instagram Story, perempuan berumur 38 tahun seperti memberikan hint akan datang kembali keesokan harinya. (mro)

Baca juga:

Kemendikbudristek Fasilitasi Delegasi Indonesia Hadir di Festival Film Cannes 2023

#Selebritas #Festival Film Cannes #Film #Aktor Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Warner Bros resmi menggarap sekuel 'A Minecraft Movie 2' yang akan tayang 23 Juli 2027. Jared Hess kembali jadi sutradara, Legendary sebagai produser, dan Jason Momoa siap tampil lagi.
Ananda Dimas Prasetya - 1 menit lalu
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
ShowBiz
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
Falcon Pictures resmi umumkan produksi film biografi tentang Chairil Anwar. Tayang 2026 di seluruh bioskop Indonesia, warganet ramai menebak siapa pemeran utamanya.
Ananda Dimas Prasetya - 1 jam, 36 menit lalu
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Bagikan