Film

Film 'Menjelang Magrib' Bersaing di Molins Film Festival

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Kamis, 03 November 2022
Film 'Menjelang Magrib' Bersaing di Molins Film Festival

Cuplikan film 'Menjelang Magrib'. (Foto: Youtube@Novia Bachmid)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

FILM Menjelang Magrib secara internasional berjudul Before Night Falls karya Helfi Kardit, berhasil masuk dalam kompetisi Molins Film Festival di Barcelona. Festival yang dimulai pada 4-14 November ini menjadi ajang bertemunya sineas genre horor dan telah memasuki perhelatan ke-41.

"Kita akan kompetisi di Molins Film Festival di Barcelona dan akan ditayangkan kompetisinya pada 10 November di La Peni Theater Molins De Rei. Festival filmnya start pada 4-14 November. Saya akan berangkat rencana tanggal 5 atau 6 November," tutur Helfi, dilansir ANTARA, Rabu (2/11).

Lebih lanjut, Helfi pun tidak bisa menyembunyikan rasa bahagianya ketika mengabarkan Menjelang Magrib akan ditayangkan di Molins.

Baca juga:

Film Besutan Garin Kembali Masuk Festival Film Internasional

"Pas mendapat info di email, saya bilang Molins adalah mimpi saya. Karena banyak master-master horor dunia dan sekarang lagi parkir di Hollywood bikin film dengan genre horror dan thriller. Terima kasih juga bisa ikut kompetisi di festival yang usianya cukup lama," katanya," lanjutnya.

Helfi menyebut bahwa Corin Hardy (The Nun) dan Andre Ovredal (Troll Hunter) telah berpartisipasi di festival film ini. Beberapa sineas horor Tanah Air juga pernah mencicip Molins Film Festival.

"Jadi ini mimpi gue banget, film gue bisa tampil. Jangankan kompetisi, event non kompetisi aja mungkin juga udah seneng karena mereka juga ada sesi non kompetisi. Ini masuk official selection yang untuk berkompetisi itu seru banget," tegas Helfi.

Masuknya film Menjelang Magrib bukan pencapaian untuk Helfi prbadi. Helfi pun mempersembahkan pencapaian ini kepada seluruh sineas Indonesia yang telah bahu-membahu menggerakkan kembali perfilman Indonesia.

Baca juga:

Minikino FIlm Week 7, Kekuatan Berjejaring Festival Film Pendek Internasional

"Ini tahun penuh berkah setelah COVID-19, industri film alhamdulillah tahun ini tahun cukup berkah dan usaha keras dari orang film, pengusaha film, produser, film maker, sutradara, penulis para crew benar-benar kerja keras untuk bangun industri pada masa pandemi,” kata Helfi.

"Tahun ini film Indonesia jadi tuan rumah di negeri sendiri, Alhamdulillah film saya Menjelang Magrib juga cukup sukses," sambungnya.

Film Menjelang Magrib mengisahkan tentang tiga mahasiswa, Thalia, Erlan, dan Ahmad, jurusan psikologi yang kemudian menemui seorang pasien sakit jiwa (Nina) untuk materi riset skripsi mereka. Bermula dari masalah kejiwaan Nina yang akhirnya berkembang menjadi hal-hal mistis yang di luar logika. Film ini menampilkan hal-hal yang mistis berbalut kultur dan kepercayaan-kepercayaan dianggap tahayul tapi tetap menjadi tradisi. (and)

Baca juga:

Festival Film Internasional Toronto Umumkan Jajaran Film yang Akan Tayang

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Lifestyle
'Baahubali: The Eternal War Part 1' Rilis 2027, Film Animasi India Terlaris Libatkan Penulis Hollywood
'Baahubali: The Eternal War – Part 1' mengisahkan perjalanan Pangeran Baahubali setelah ia terbunuh
Angga Yudha Pratama - Rabu, 12 November 2025
'Baahubali: The Eternal War Part 1' Rilis 2027, Film Animasi India Terlaris Libatkan Penulis Hollywood
ShowBiz
Netflix Hadirkan Film 'Wayward', Ketika Pusat Rehabilitasi Jadi Neraka bagi Remaja Bermasalah
Film Wayward di Netflix mengungkap rahasia kelam di balik lembaga rehabilitasi remaja. Dibintangi Toni Collette dan Brandon Jay McLaren, disutradarai Euros Lyn.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Netflix Hadirkan Film 'Wayward', Ketika Pusat Rehabilitasi Jadi Neraka bagi Remaja Bermasalah
ShowBiz
Sudah Konfirmasi Proyek Baru, Lee Junho akan Jadi Bintang Utama ’Veteran 3’
Junho dilaporkan akan bergabung dalam film ketiga dari seri Veteran sebagai salah satu tokoh protagonis utama.
Dwi Astarini - Selasa, 11 November 2025
Sudah Konfirmasi Proyek Baru, Lee Junho akan Jadi Bintang Utama ’Veteran 3’
ShowBiz
Suaranya Dirampok AI, Peraih Oscar Morgan Freeman Minta Pengacaranya Susun Gugatan
Suara Morgan Freeman kerap digunakan dalam berbagai film dan dokumenter yang menjadi sumber pendapatannnya.
Wisnu Cipto - Selasa, 11 November 2025
Suaranya Dirampok AI, Peraih Oscar Morgan Freeman Minta Pengacaranya Susun Gugatan
ShowBiz
Film 'Frankenstein' Karya Guillermo del Toro Tayang di Netflix, Simak Sinopsis hingga Fakta Menariknya
Guillermo del Toro kembali dengan karya gothic nan emosional lewat Frankenstein, adaptasi kisah klasik tentang ambisi, kesepian, dan makna kehidupan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 11 November 2025
Film 'Frankenstein' Karya Guillermo del Toro Tayang di Netflix, Simak Sinopsis hingga Fakta Menariknya
ShowBiz
Franchise ‘The Mummy’ Resmi Direboot, Brendan Fraser dan Rachel Weisz Kembali
Universal reboot 'The Mummy' dengan Brendan Fraser dan Rachel Weisz. Disutradarai Matt Bettinelli-Olpin & Tyler Gillett.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 11 November 2025
Franchise ‘The Mummy’ Resmi Direboot, Brendan Fraser dan Rachel Weisz Kembali
ShowBiz
Jaafar Jackson Hidupkan Sosok Sang Paman di Trailer Film Biopik ‘Michael’
Trailer perdana film biopik Michael raih 116 juta penayangan dalam 24 jam. Jaafar Jackson perankan sang paman, Michael Jackson.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 11 November 2025
Jaafar Jackson Hidupkan Sosok Sang Paman di Trailer Film Biopik ‘Michael’
ShowBiz
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Warner Bros resmi menggarap sekuel 'A Minecraft Movie 2' yang akan tayang 23 Juli 2027. Jared Hess kembali jadi sutradara, Legendary sebagai produser, dan Jason Momoa siap tampil lagi.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
ShowBiz
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
Falcon Pictures resmi umumkan produksi film biografi tentang Chairil Anwar. Tayang 2026 di seluruh bioskop Indonesia, warganet ramai menebak siapa pemeran utamanya.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Bagikan