Film

'Autobiography' Tayang di Toronto Film Festival 2022

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Jumat, 19 Agustus 2022
'Autobiography' Tayang di Toronto Film Festival 2022

Poster film Autobiography. (Foto: Poplicist Publicist)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

FILM panjang pertama garapan sutradara Makbul Mubarak, Autobiography, melanjutkan perjalanannya untuk tayang di Toronto International Film Festival 2022. Film ini sebelumnya juga tayang perdana dan menjadi perwakilan Indonesia satu-satunya yang berkompetisi di Venice International Film Festival 2022.

Autobiography merupakan film produksi KawanKawan Media yang diproduseri oleh Yulia Evina Bhara. Para pemain dalam film ini yaitu Kevin Ardilova, Arswendy Bening Swara, Lukman Sardi, Yusuf Mahardika, Rukman Rosadi, Yudi Ahmad Tajudin, Haru Sandra, dan almarhum Gunawan Maryanto.

Toronto International Film Festival 2022 akan diselenggarakan pada 8-18 September. Festival berusia 46 tahun itu dianggap sebagai festival penting yang menentukan apakah sebuah film dapat bersaing di Academy Award atau Piala Oscar.

Baca juga:

Film 'Dear Evan Hansen' Buka Festival Film Toronto

Film 'Autobiography' Tayang di Toronto Film Festival 2022
Diproduseri oleh Yula Evina Bhara. (Foto: Instagram@yuliaevinabhara)

Film-film pemenang Oscar yang sebelumnya tayang di festival ini adalah Life Is Beautiful (1998), American Beauty (1999), Crouching Tiger, Hidden Dragon (2000), Slumdog Millionaire (2008), The King's Speech (2010), 12 Years a Slave (2013), La La Land (2016), Three Billboards Outside Ebbing, Missouri (2017), Green Book (2018), Jojo Rabbit (2019), dan Nomadland (2020).

Poster film Autobiography juga menampilkan Kevin Ardilova dan Arswendy Bening Swara sebagai pemeran utamanya.

Autobiography adalah sebuah film drama suspense thriller yang berkisah tentang Rakib (Kevin Ardilova) yang bekerja menjaga rumah kosong milik seorang pensiunan bernama Purna (Arswendy Bening Swara). Suatu hari, Purna pulang kampung untuk mencalonkan diri menjadi bupati di daerah itu. Rumah yang Rakib jaga kini tidak lagi kosong.

Baca juga:

Gundala Sukses Tembus Toronto International Film Festival 2019

Setiap hari, ia menemani Purna dalam banyak kegiatannya seperti berkampanye, memasang spanduk, dan lain sebagainya. Rakib melihat sosok Purna sebagai seorang yaha yang didambakannya. Hingga pada suatu hari, sebuah kejadian tak terduga mengubah semua itu.

Dikembangkan sejak 2017, film ini telah dipresentasikan pada TorinoFilmLab2017 dan berlanjut European Audiovisual Entrepreneurs Ties That Bind, Berlinale Co-production Market, Locarno Open Doors, Southeast Asian Fiction Lab-SEAFIC, FDCP Project market, dan First Cut Lab.ke.

Film ini juga menggandeng beberapa negara dalam proses ko-produksinya, seperti Singapura, Polandia, Filipina, Jerman, Prancis, dan Qatar. Tidak hanya dari luar Indonesia, film Autobiography juga mendapatkan dukungan financing dari Badan Ekonomi Kreatif untuk tahap pengembangan. Aspek produksi dan distribusi didukung oleh Kementrian Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Serta juga Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Dalam waktu dekat ini, Autobiography juga akan hadir di bioskop Indonesia. (and)

Baca juga:

Film Karya Anak Bangsa, 'Autobiography', Berjaya di Festival Film Locarno

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

ShowBiz
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Warner Bros resmi menggarap sekuel 'A Minecraft Movie 2' yang akan tayang 23 Juli 2027. Jared Hess kembali jadi sutradara, Legendary sebagai produser, dan Jason Momoa siap tampil lagi.
Ananda Dimas Prasetya - 5 menit lalu
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
ShowBiz
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
Falcon Pictures resmi umumkan produksi film biografi tentang Chairil Anwar. Tayang 2026 di seluruh bioskop Indonesia, warganet ramai menebak siapa pemeran utamanya.
Ananda Dimas Prasetya - 1 jam, 39 menit lalu
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Bagikan