Musik

ABBA Berikan Kado Natal Berupa Video Musik ‘Little Things’

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 07 Desember 2021
ABBA Berikan Kado Natal Berupa Video Musik ‘Little Things’

ABBA berikan video musik terbaru sebagai kado natal. (Foto: Instagram/@abba)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PENIKMAT musik dari ABBA patut bergembira. Grup legendaris asal Swedia ini memberi kado natal lebih awal kepada penggemar lewat video musik terbaru lagu Little Things.

Diambil dari album Voyage, ABBA menggambarkan single ini sebagai ‘refleksi lembut pada kegembiraan pagi Natal dan pohon keluarga di waktu istimewa tahun ini’.

Seperti lirik dalam lagu Little Things yang berbunyi “Hal-hal kecil/Seperti senyummu/Saat hari baru mulai terbit/Ini pagi natal yang indah”, sebagai representasi keajaiban kecil dari hari Natal.

Baca juga:

Apple dan Spotify Umumkan Lagu yang Paling Sering Diputar 2021

Dilansir dari keterangan resmi yang dikutip dari NME, seluruh hasil penjualan dari single Little Things nantinya akan disumbangkan ke Unicef Global Child Protection Fund.

“Kami pikir tidak mungkin memberantas kemiskinan tanpa pemberdayaan perempuan. Itu sebabnya kami mendukung UNICEF dalam melindungi anak perempuan dari kekerasan seksual dan memberdayakan mereka melalui Global Child Protection Fund,” ujar ABBA.

“Kami telah melakukannya terlebih dahulu selama bertahun-tahun dengan lagu Chiquitita dan sekarang kami telah memberikan hadiah natal kepada UNICEF dalam bentuk lagu kedua kami Little Things dari album Voyage,” tambah mereka.

ABBA Berikan Kado Natal Berupa Video Musik ‘Little Things’
Artwork single 'Little Things'. (Foto: Instagram/@abba)

Dalam video berdurasi 3.51 menit, terlihat sekelompok anak-anak menonton ABBA yang tengah mendigitalkan para personel ABBA untuk persiapan tur virtual yang akan datang. Di akhir video, anak-anak tersebut tampil sebagai band dalam kontes bakat sekolah.

Masih dalam video musik tersebut, para penonton juga diperlihatkan sebuah gedung sekolah yang dihiasi dengan pernak pernik natal, dengan tanda Voyage mengantung di atasnya.

Baca juga:

'Voyage', Album Terbaru ABBA Setelah Vakum 40 Tahun

Album Voyage rilis pada 5 November 2021 yang menjadi album pertama berisikan lagu baru ABBA sejak The Visitors (1981). Album kesembilan ABBA ini, juga telah melahirkan proyek konser yang menghadirkan representasi digital dari para anggota ABBA dengan Menggunakan teknologi motion-picture.

“Kau pasti bisa merasakan 40 tahun berlalu. Ada kedalaman di suara, musik, dan lirik. Serta elemen yang datang seiring usia, saya kira ada di dalam semua album,” ungkap Bjorn dalam keterangan resminya, Minggu (7/11).

“Tidak mudah, tetapi sederhana. Apakah itu akan sukses, tergantung para pendengar, kami hanya melakukan yang terbaik,” tambahnya. (far)

Baca juga:

Dokumenter 'Get Back' Tampilkan The Beatles Muda

#Musik #Legenda Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Lirik Lengkap 'Tamu Undangan' Gambarkan Kisah Patah Hati dari LAVORA
Menggambarkan kisah patah hati yang dibalut dengan makna simbolis, yakni tentang seseorang yang merasa hanya menjadi 'tamu'.
Dwi Astarini - 2 jam, 12 menit lalu
Lirik Lengkap 'Tamu Undangan' Gambarkan Kisah Patah Hati dari LAVORA
ShowBiz
Lirik Lagu 'Ikan Dalam Kolam' yang Hype Banget untuk Karaoke
Berkat melodi yang mudah diingat serta lirik yang dekat dengan pengalaman sehari-hari.
Dwi Astarini - 2 jam, 25 menit lalu
Lirik Lagu 'Ikan Dalam Kolam' yang Hype Banget untuk Karaoke
ShowBiz
Meghan Trainor Bawa Pesan Self-Love di Lagu 'Still Don't Care', Simak Lirik Lengkapnya
Meghan Trainor merilis Still Don’t Care, lagu penuh energi dengan lirik dan pesan kuat tentang self-love dan ketegasan diri menghadapi kritik negatif.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 15 November 2025
Meghan Trainor Bawa Pesan Self-Love di Lagu 'Still Don't Care', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
The Jansen Hidupkan Kembali 'Banal Semakin Binal' Lewat Antologi Visual
Antologi visual The Jansen menghadirkan estetika lo-fi, nostalgia 2000-an, dan film 8 mm dalam rangkaian rilis mulai 14 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 15 November 2025
The Jansen Hidupkan Kembali 'Banal Semakin Binal' Lewat Antologi Visual
ShowBiz
Glenn Samuel Rilis Album Baru, Gandeng Brisia Jodie di Lagu 'Makin Aku Cinta'
Glenn Samuel merilis album GLENN berisi 13 lagu, termasuk kolaborasi emosional bersama Brisia Jodie lewat 'Makin Aku Cinta'.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 15 November 2025
Glenn Samuel Rilis Album Baru, Gandeng Brisia Jodie di Lagu 'Makin Aku Cinta'
ShowBiz
Eltasya Hadirkan Versi Baru ‘Harus Terpisah’, Tawarkan Emosi Segar dari Lagu Ikonik Cakra Khan
Eltasya sebut lagu Harus Terpisah bukan hanya kisah tentang perpisahan, melainkan refleksi jujur tentang hubungan panjang yang perlahan kehilangan arah.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 15 November 2025
Eltasya Hadirkan Versi Baru ‘Harus Terpisah’, Tawarkan Emosi Segar dari Lagu Ikonik Cakra Khan
ShowBiz
Lirik Lagu 'TUNNEL VISION' dari ITZY, Tampilannya Jadi Lebih Matang dan Berani!
Lagu TUNNEL VISION dari ITZY menjadi babak baru dalam perjalanan musiknya. Berikut adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Sabtu, 15 November 2025
Lirik Lagu 'TUNNEL VISION' dari ITZY, Tampilannya Jadi Lebih Matang dan Berani!
ShowBiz
Lirik Lagu 'Sikep' dari Ndarboy Genk, Gambarkan Pahitnya Disakiti Seseorang
Lagu Sikep dari Ndarboy Genk menggambarkan soal pahitnya disakiti dan ditinggalkan seseorang.
Soffi Amira - Sabtu, 15 November 2025
Lirik Lagu 'Sikep' dari Ndarboy Genk, Gambarkan Pahitnya Disakiti Seseorang
Fun
Yura Yunita Ajak Pendengar Renungkan Kehidupan Lewat 'Mau Jadi Apa?', ini Lirik Lengkapnya
Yura Yunita baru saja merilis single Mau Jadi Apa? Ia mengajak pendengar untuk merenungkan kehidupan.
Soffi Amira - Sabtu, 15 November 2025
Yura Yunita Ajak Pendengar Renungkan Kehidupan Lewat 'Mau Jadi Apa?', ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Cavetown Ungkap Rasa Lelahnya Lewat Single 'NPC', Berikut Lirik Lengkapnya
Cavetown baru saja merilis single NPC, yang menjadi single keempat dari album Running With Scissors. Berikut lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Sabtu, 15 November 2025
Cavetown Ungkap Rasa Lelahnya Lewat Single 'NPC', Berikut Lirik Lengkapnya
Bagikan